×

Maintenance Repair & Overhaul Space Air Cargo

Home- Regional Stories -Infoglobal Berkolaborasi dengan TNI-AU Kembangkan Avionik

Infoglobal Berkolaborasi dengan TNI-AU Kembangkan Avionik

Yulian Ardiansyah - : May 2, 2024 - : 11:17 pm

Infoglobal menjalin kolaborasi dengan TNI Angkatan Udara (TNI-AU) untuk bersama-sama mengembangkan sejumlah avionik bagi pesawat Hawk 109/209 dan KT-1B.

Perjanjian kerjasama tersebut ditandatangani di Surabaya, Jawa Timur, yang dihadiri oleh CEO Infoglobal, Adi Sasongko, dan Kepala Departemen Penelitian dan Pengembangan TNI Angkatan Udara (Dislitbangau), Marsekal Madya Tjatur Pudji Handojo.

Kolaborasi ini bertujuan untuk mengembangkan sistem-sistem avionik utama seperti Infoglobal Head Up Display Weapon Aiming Computer (i-HUDWAC), Infoglobal Bus Interface Unit (i-BIFU), Inertial Navigation System Global Navigation Satellite System (INS-GNSS), Weapon Control Board (WCB), dan Weapon Programming Instrument (WPI) untuk pesawat latih dan tempur ringan Hawk 109/209 milik TNI-AU.

Selain itu, kesepakatan ini juga mencakup pengembangan Communication Control System (CCS) untuk pesawat latih dasar bermesin turboprop KT-1B yang juga dioperasikan matra udara itu.

Infoglobal, perusahaan teknologi Indonesia dengan fokus utama di bidang avionik pesawat militer, sebelumnya telah menggarap sejumlah solusi avionik untuk pesawat-pesawat TNI-AU, antara lain Hawk 109/209, KT-1B, Boeing 737-200 MPA, C-130 Hercules, N- 295, dan Super Tucano.

Di tahun 2022 silam, perusahaan ini berhasil mengekspor 12 unit Multi-Purpose Cockpit Display (MPCD) ke Malaysia untuk diaplikasikan dalam peningkatan pesawat Hawk 108/208 yang dioperasikan oleh AU Malaysia (Royal Malaysia Air Force – RMAF).

More Stories

Headquartered in Singapore with reporters spread across all major regions, GBP Aerospace & Defence is a leading media house that publishes three publications that serve the aerospace and defence sector - Asian Defence Technology, Asian Airlines & Aerospace and Daily News. Known industry-wide for quality journalism, GBP Aerospace & Defence is present at more international tradeshows and exhibitions than any other competing publication in the region.
For over three decades, our award-winning team of reporters has been producing top-notch content to help readers stay abreast of the latest developements in the field of commercial aviation, MRO, defence, and Space.

Popular Posts

Copyright 2024. GBP. All Rights Reserved.

Home Defence & Security Space Commercial Aviation Maintence Repair & Overhaul Daily News Events About Us