×

Maintenance Repair & Overhaul Space Air Cargo

Home- Regional Stories -AL Thailand Berkati HTMS Chang LPD

AL Thailand Berkati HTMS Chang LPD

Our Bureau - : May 20, 2024 - : 8:06 pm

Angkatan Laut Kerajaan Thailand (AL Thailand) mengadakan upacara pemberkatan kapal Landing Platform Dock (LPD) terbarunya, HTMS Chang (792), pada hari Sabtu, 18 Mei, di Pangkalan Angkatan Laut Sattahip di provinsi Chonburi. Upacara ini disaksikan oleh penguasa Thailand, Raja Maha Vajiralongkorn.

Dinamakan dari sebuah pulau di provinsi Trat Thailand, HTMS Chang (792) adalah LPD terbesar di Asia Tenggara. Kapal tersebut dibangun oleh China Shipbuilding Trading Company (CSSC) di galangan kapal Hudong Zhonghua Shanghai berdasarkan kontrak senilai USD 200,7 juta di tahun 2019, dan  telah diserahkan pada April 2023.

HTMS Chang, juga dikenal sebagai Type 071ET, adalah versi ekspor LPD Type 071 (NATO: Yuzhao-class), dimana delapan kapal kelas ini kini telah bertugas di AL Tiongkok sejak 2007. Dikirim ke Thailand dengan status FFBNW (Fit For But Not With), serangkaian elektronik canggih, sensor, dan persenjataan kapal  ini akan dipasang secara terpisah oleh AL Thailand.

Sejak menerima penyerahan kapal di tahun 2023 lalu, AL Thailand telah melakukan serangkaian uji kualifikasi dan pelatihan awak kapal. Setelah upacara pemberkatan ini, mereka akan mulai melengkapi kapal dengan berbagai sistem elektronik dan senjata. Anggaran yang dialokasikan untuk proses ini adalah sebesar THB 920 juta (sekitar USD 25,5 juta), dan melibatkan sejumlah perusahaan seperti Leonardo, Thales, Navantia, Aselsan, Israel Aerospace Industries (IAI), Hartech Technologies, dan Rafael Advanced Defense Systems.

Sebagai LPD terbesar di kawasan Asia Tenggara, HTMS Chang (792) memiliki bobot sekitar 25.000 ton. Kapal tersebut berukuran panjang 210 meter, lebar 28 meter, dan memiliki kedalaman lunas 7 meter. Kapal ini diawaki oleh 196 personel dan dapat membawa 650 tentara lengkap. Dek internal kapal ini dapat menampung hingga empat hovercraft kelas 150 ton (Landing Craft Air Cushion / LCAC), dan memiliki hanggar besar yang mampu menampung dan memelihara empat helikopter berukuran sedang, serta dua landasan pendaratan di bagian belakang.

Kapal ini untuk sementara dipersenjatai dengan dua senapan mesin berat kaliber 12,7 mm dan dua meriam Oerlikon kaliber 20 mm. Setelah proses pemasangan selesai, kapal ini diharapkan akan dilengkapi dengan meriam utama berkaliber 76 mm, dua meriam 30 mm atau 40 mm, dan empat peluncur umpan (decoy launchers).

Foto: AAG

More Stories

Headquartered in Singapore with reporters spread across all major regions, GBP Aerospace & Defence is a leading media house that publishes three publications that serve the aerospace and defence sector - Asian Defence Technology, Asian Airlines & Aerospace and Daily News. Known industry-wide for quality journalism, GBP Aerospace & Defence is present at more international tradeshows and exhibitions than any other competing publication in the region.
For over three decades, our award-winning team of reporters has been producing top-notch content to help readers stay abreast of the latest developements in the field of commercial aviation, MRO, defence, and Space.

Popular Posts

Copyright 2024. GBP. All Rights Reserved.

Home Defence & Security Space Commercial Aviation Maintence Repair & Overhaul Daily News Events About Us